Setelah invasi King Mango dari Thailand,
Thai-Tea, kini Jakarta sedang terjangkit virus roti kekinian Thai, dengan
karakter roti beserta isinya yang lumer dan meleleh keluar membanjiri rotinya.
Roti jenis Thai Lumer ini bisa diperoleh di:
1. Roti Thai Lumer dengan Topping Versi
Thailand: My Sweet Bun
Harga rotinya juga ramah di kantong, hanya sekitar
IDR 5 ribu per pcs.
My Sweet Bun menyajikan roti dengan pilihan
roti-nya: original, red velvet, pandan, charcoal, oat beserta pilihan topping-nya:
peanut butter, green tea, choco sprinkle, cream cheese, honey, taro, vanilla,
rhum, ma prao, lamkai, pandan, banana, dan snow sugar.
Untuk pilihan rasa topping, pilihan rasa roti Thai-nya, beserta harga masing-masing varian-nya, bisa dilihat di daftar harga menu Roti Thai Lumer Kekinian My Sweet Bun.
My Sweet Bun merupakan pioneer dari
konsep Roti Thai Lumer, dengan ciri khas topping roti-nya merupakan versi
original dari Thailand.
2. Roti Thai Lumer Meleleh dengan Topping Versi
Indo: Waroeng Koenyah
Cari topping yang beda dengan topping khas
roti Indo?
Bisa mampir di Warung Koenyah. Waroeng Kunyah
memanjakan pengunjung resto-nya dengan menawarkan varian roti Thai meleleh,
dikombinasikan dengan topping khas roti Indo ala varian kitkat green tea,
nutella, timtam, red velvet, dan cheese.
Harga-nya juga bersahabat, hanya sekitar IDR
20 ribu untuk 3 pcs.
Kamu Pilih yang Mana: Roti Thai Lumer Khas Thai atau Roti Thai Lumer Khas Indo?