Cari Resto, Makan dan Promo
di Bawah 30 Ribu ?
Download Foodierate App

Review Menu Makanan Tender Untuk Restoran Texas Chicken

Tenders, Ayam Crispy Fillet Tanpa Tulang, Enak dengan Saus BBQ Khas Texas Chicken

-
Review menu Tender
5/5
Tenders adalah nama menu di Texas Chicken yang berupa ayam fillet tanpa tulang.
Yang uniknya, ayam tanpa tulang ini disajikan dengan saus BBQ.
Biasanya, ayam crispy di gerai ayam goreng asal Amerika lainnya itu pakainya saus sambal, tapi di Texas Chicken, untuk menu Tenders ini pakainya sama saus BBQ.

Tanggal Kunjungan : 07 Feb 2024

Helpful 1

Information

Menu : Tender

Restaurant : Texas Chicken

Branch : Texas Chicken - Mall Ciputra - Grogol

Reviewer


Bubur ayam Top 77, bubur ayamnya komplit, bisa tambah topping banyak macamnya: hati, ampla, usus, telor. Yang paling spesial bubur dengan telor 1/2 matang, kuning telornya spesial warna merah. Harga bubur + telor jadi 22 rb (17rb + 5rb). Buburnya porsi besar. Harga bubur agak tinggi, tapi setara dengan besarnya porsi dan isi ayamnya juga banyak. Buburnya enaaak, top


Fire Chicken Richeese terdiri dari 6 level, yaitu level 0, 1, 2, 3, 4, dan 5, dengan tingkat kepedasan yang semakin bertambah per level.
Level 0 = level beginner
Level 1 = level medium
Level 2 = level hot
Level 3 = level x-tra hot
Level 4 = level x-treme
Level 5 = level ultimate

Untuk area yang tidak pedas, bisa mencoba level 0-1. Untuk area yang mulai pedas, bisa coba level 3-4. Untuk area yang extra pedas, bisa coba level 4-5.

Walau baru pertama mencoba Richeese, daku coba yang level paling tinggi, level 5 yang ultimate. Alhasil, apa yang terjadi?!? Ayamnya enak dimakan, terasa manis, jadi kalap makannya. 

Begitu sudah banyak yang masuk di mulut, setelah ditelan, wadaaaow.. pedaaaaas membakar di rongga-rongga mulut. 

Pedaaaas ngga ketulungan, baru kerasa belakangan. Waduuuuh, kaya orang kecolongan. Kan sudah kalap makannya, eh.. begitu berhenti makan, pedaaas banget di mulut, terasa terbakar.

Kudu diselingi dengan minuman dingin yang jumlahnya banyak.


Bakmi keriting ayam di restoran BMK enak. Pilih yang ada bakso uratnya. Seporsi ada bakmi keriting yang rasa manis, topping ayam, bakso urat + sayur, dan pangsit goreng. Tekstur bakmi-nya enak, keriting pipih, gampang dilahap. Dapat topping ayam berbumbu lumayan banyak. Bumbu ayamnya juga enak, pas dipadukan dengan mie. Bakso uratnya enak, ada kuahnya juga, dan ada gorengan pangsit 1. Makan jadi lumayan lengkap dan porsi cukup untuk ngisi perut yang lapar.

Ketika nanya sama orangnya Liang Bar, pengen coba yang rasa pedas, kira-kira pesan yang mana ya? Katanya pesen yang Nyonya Spicy Chicken Sandwich. Hehe, pas intip-intip dalemnya, kayanya OK tuh. Bumbu sausnya sih coklat-coklat gitu, tapi katanya yang ini paling pedas. Rasanya OK sih, spicy sesuai namanya. Kalo pedes banget sih tidak, hehe, lidah orang Indo yang tahan pedas, tapi ada spicy-nya. Isinya cacahan ayam. Kulit rotinya gurih dan enak, cocok sama saus dan isian ayamnya ini.